Surabaya – Sebuah rumah kosong di Jalan Sememi Jaya 1, Kecamatan Benowo, Kota Surabaya digrebek petugas gabungan setalah adanya laporan penyekapan puluhan wanita pemandu lagu.
Penyekapan itu terbongkar, pada hari Jumat (15/11/2024) usai mendapatkan laporan dari salah satu korban yang mana saat itu mengaku telah disekap oleh seseorang didalam rumah melalui Command Center (CC) 112 Surabaya,
“Petugas gabung sempat kebingungan keran lokasi penyekapan itu tak diketahui secara jelas sehingga petugaa berkoordinasi dengan tokoh masyarakat untuk ditindak lanjuti.” Kata Denny Christopel Tupamahu Camat Benowo. senin (18/11)
Setalah diketahui tempat itu, anggota berusaha mendobrak paksa pintu yang dikunci dari dalam, begitu terbuka ditemukan 12 wanita yang berusia diantaranya 30 tahunan. Mereka dijanjikan pekerjaan sebagai pemandu lagu.
“Dari 12 wanita asal luar kota ini rencananya mau dijadikan pemandu lagu di rumah musik. tetapi pekerjaan ini dibatasi sehingga meraka mengaku disekap didakam rumah kosong.” Jelas Denny.
Dari 12 wanita pemandu lagu ini, tiga diantaranya dibawa ke Polsek Benowo bersama pengelolanya guna dilakukan pemeriksaan mendalam, sedangkan yang lain diamankan Satpol PP kota Surabaya untuk didata.
“Dari tiga wanita bersama pengelola. kasusnya masih ditangani Polsek Benowo Surabaya, jelasnya langsung saja ke Polsek Benowo, karena meraka yang tangani kasus kelanjutannya.” Ujarnya.
Sementara Kapolsek Benowo berserta Kanit Reskrim saat dikonfirmasi oleh media panjinasional.net atas adanya penggerebekan rumah di Jalan sememi yang diduga dijadikan tempat penyekapan 12 wanita pemandu lagu itu tidak ada yang merespon,
Hingga berita ini diterbitkan menunggu keterangan dari pihak kepolisian, Polsek Benowo surabaya.@pen.