MUSLIMAT NU dan FATAYAT KELURAHAN PAKAL ADAKAN TAHLIL KUBRO

Kabar Utama135 Dilihat

Kantor Berita Surabaya – Kegiatan Tahlil Kubro Kelurahan Pakal dilaksanakan oleh Pengurus Fatayat dan Muslimat NU Ranting Pakal. kegiatan Tahlil Kubro ini dalam rangka Maulidurrosul serta mendoakan sesepuh masyarakat kelurahan Pakal juga mendo’akan seluruh para ahli kubur semua para jama’ah yg hadir pada Minggu 27/10/2024.

Kegiatan dimulai setelah sholat dzuhur, dengan suasana penuh khidmat, saat para jama’ah berkumpul untuk bersama-sama membacakan istighosah dan tahlil yang diikuti para jama’ah yang hadir diperkirakan sekitar 4300 jama’ah.

Acara tahlil kubro dihadiri Ketua MWC NU Kecamatan Pakal Drs H. Abdul Aziz, Rois Syuriah MWC NU Kecamatan Pakal H. Sholihin. Ketua Tanfidziyah NU Ranting Pakal H. Abdul Muid. Ketua anak Ranting Ustadz Supiin, Ketua pengurus masjid besar Baiturrahim Pakal H Suhaimi, Tokoh masyarakat. Tokoh agama. Camat Pakal, Lurah Pakal, Anggota Banser Kelurahan Pakal, Pengurus Muslimat NU kota Surabaya Hj Fatimah. Ketua Muslimat NU Kecamatan Pakal Hj Kusnia.

Tahlil Kubro dilanjutkan dengan Tawasul dibacakan oleh anggota pengurus Fatayat dan Muslimat NU Ranting Pakal bertujuan membaca tawassul adalah berharap ridho Allah SWT dan berkeyakinan, memohon perlindungan serta rahmat-nya.

Berlanjut Pembacaan Qiro’ah, yang menjadikan suasana semakin sakral dengan lantunan ayat suci Al-Quran yang dibacakan dengan penuh kekhusyukan.

Selanjutnya menyanyikan Indonesia Raya. Mars Muslimat, Mars Fatayat. Subanul Waton yang dibawakan oleh ibu-ibu Fatayat dan muslimat NU Kelurahan Pakal.

Dengan semangat penuh kebersamaan yang terasa semakin menggelora dengan nyanyian Indonesia Raya, Mars Muslimat. Mars Fatayat, Syubnanul Wathon

Pembacaan Sholawat Nabi oleh Al Banjar Nurul Qolbi dari Surabaya menambah semaraknya suasana kegiatan tahlil kubro

Dalam sambutannya dari panitia acara tahlil kubro Hj Maskuni Salma dalam mengatakan ” Saya atas nama panitia tahlil kubro mengucapkan minta maaf dan berterimakasih atas kehadiranya semoga semua yang hadir mendapat ridho serta mendapatkan keberkahan”Katanya.

Ketua panitia juga menambahkan ” Saya sekali lagi sangat berterima kasih kepada segenap para donatur yang mensuport acara ini semoga amal perbuatannya mendapatkan ridho dari Allah SWT”, tambahnya

Pada sesi Ceramah Agama, disampaikan oleh Kyai H. Syahroni Fadlan dari Sidoarjo yang membahas tentang pentingnya jiwa kita agar menjadi tenang.

Dilanjutkan oleh Rois Syuriah MWC NU, H. Sholikin kebagian memimpin do’a dengan penuh hikmah, memohon keberkahan dan keselamatan bagi seluruh umat muslim.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang doa bersama, tetapi juga menjadi momen yang mempererat tali silaturahmi dan ukhuwah Islamiyah di antara jamaah.

Dengan kehadiran jama’ah yang memadati tempat acara dan semangat yang tinggi, kegiatan tahlil kubro ini berhasil menyemai benih-benih kebaikan dan keberkahan bagi seluruh peserta.(mus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *